Jenis-Jenis Layar pada Smartphone
Haai semuanya, yuk tambah wawasan kamu lagi bersama Ollie! kali ini yang kita akan bahas adalah jenis-jenis layar pada Smartphone lho! Siapa yang belum tahu? wah ternyata masih banyak ya? Yuk ditambah ilmunya guys!
Pada dasarnya, ada dua jenis layar, yaitu LCD atau LED. Pertama kita akan membahas LCD, atau singkatan dari Liquid Crystal Display. Jenis layar ini memiliki elemen yang terdiri dari lapisan kristal cair untuk menghasilkan warna yang dibantu dengan cahaya backlight. Teknologi ini sangat cocok untuk ponsel pintar , karena bisa menampilkan gambar cukup baik di bawah sinar matahari langsung, karena seluruh tampilan layar diterangi oleh cahaya yang bersumber dari latar belakang. Kelebihan Layar LCD, jenis layar ini memiliki harga yang tidak terlalu mahal. Sementara soal kekurangan, LCD memilliki warna yang kurang terang, boros baterai, dan kurang nyaman ketika ingin melihatnya dari sudut yang sempit
TFT (Thin Film Transistor) merupakan pengembangan dari jenis layar LCD smartphone sebelumnya. Jenis layar ini, menawarkan kualitas gambar yang lebih baik dan resolusi yang lebih tinggi mendukung jutaan warna pada setiap pixelnya. TFT biasa digunakan pada smartphone kelas bawah karena biaya produksinya yang lebih murah. Layar TFT LCD sedikit lebih baik dari LCD karena mendukung jutaan warna dan resolusi yang tinggi. Kelemahannya, Layar TFT LCD dikenal boros daya sehingga menguras baterai, sudut pandangnya juga tidak luas serta memiliki visibilitas yang rendah ketika di bawah sinar matahari.
Selanjutnya ada jenis layar IPS yang merupakan pengembangan dari LCD yang menawarkan kualitas gambar dan sudut pandang lebih baik dari TFT. IPS juga lebih hemat daya dari TFT sehingga dapat membuat baterai smartphone menjadi lebih tahan lama. IPS LCD biasanya digunakan oleh smartphone kelas menengah keatas karena biaya produksi yang lebih mahal dari TFT. Kelebihannya, Layar IPS LCD mempunyai sudut pandang lebih luas dari TFT selain itu kualitas layar lebih baik dan lebih hemat daya dari TFT. Sementara kekurangannya Layar IPS LCD tentu saja mempunyai biaya produksi yang lebih mahal dari TFT.
Sekarang kita beralih ke jenis layar yang satu lagi, yaitu LED. OLED (Organic Light Emitting Diode) merupakan jenis teknologi layar kedua yang hadir setelah LCD. OLED terdiri dari lapisan berbahan organik karbon yang diapit oleh dua lapisan yang disebut anoda dan katoda dan dihimpit oleh plat lapisan atas dan bawah kaca. Layar jenis ini diklaim jauh lebih baik dari layar berjenis LCD karena menghasilkan warna hitam yang pekat dan memiliki kecerahan yang sangat tinggi. Selain itu layar juga lebih responsif dan memiliki sudut pandang yang luas. Dan hebatnya lagi bobot layar OLED ini sangat ringan. soal kelemahan, visibilitas dari layar ini kurang sekali saat berada di bawah sinar matahari. Nokia N85 adalah ponsel OLED pertama yang masuk ke pasaran.
No comments:
Post a Comment